Selasa, 21 Juni 2016

Musik Religi Terpopuler Indonesia

loading...
Musik Religi Terpopuler Indonesia
www.allmusicgarage.com - Halo sobat pembaca allmusicgarage, pada kesempatan ini saya akan berbagi seputar Musik Religi Terpopuler Indonesia. Pas banget pada bulan juni ini adalah bulan suci ramadhan, musik-musik ini pun sangat cocok buat menemani aktifitas kita saat berpuasa.

Tidak hanya untuk menemani sobat beraktifitas, musik ini juga bisa sobat putar untuk sebuah acara musik yang berdemakan ramadhan sebagai backsound di acara tersebut.


Berikut Musik Religi Terpopuler Indonesia


  1. Perdamaian (Gigi) : Gigi adalah band rock asal Bandung yang digawangi oleh Armand Maulana ( vokal ) , Dewa Budjana ( gitar ) , Gusti Hendi ( drum ) dan Thomas Ramdhan ( Bass ) . Band yang didirikan pada tanggal 22 Maret 1994. Gigi adalah band yang paling sering mengeluarkan lagu religi dan album setiap bulan Ramadhan.
    Dimulai pada tahun 2004 dengan album Meraih Kemenangan diikuti Raihlah Kemenangan Repackage, Pintu Surga , jalan kebenaran , Amnesia , Aku & Aku , dan di bulan Ramadan Gigi mengeluarkan album Mohon Ampun.

  2. Andai Ku Tahu (Ungu) : Pasti sobat banyak yang suka dengan lagu-lagu dari band ungu. Band ini juga selalu rutin mengeluarkan album religi, dan salah satu lagu mereka juga sebagai backsound di media dalam acara religi pula. Ungu adalah grup musik Indonesia yang beranggotakan Pasha (penyanyi), Makki (bass), Enda (gitar), Oncy (gitar), dan Rowman (drum).

  3. Bila Waktu Telah Berhenti (Opick) : Berikutnya adalah lagu dari Opick, lagu ini sangat menyentuh hati loh sob. Terasa sedih bila sobat dengarkan. Lagu-lagu opick lainnya pun juga sangat bagus dan kebanyakan opick menciptakan musik-musik religi.

  4. Ketika Tangan dan Kaki Berkata (alm. Chrisye) : Makna yang ada pada lagu ini begitu indah dan sangat menyentuh hati kita. Seperti dapat kita rasakan akan adanya kekuatan di lirik-lirik lagu ini. Lirik lagu ini diilhami dari sebuah surat yasin ayat 65.

  5. Sajadah Panjang (Bimbo) : Nah pada urutan ke-5 ini adalah salah satu band legendaris kita. Bimbo membawakan tema dakwah di dalam lagu-lagunya, salah satunya yaitu lagu Sajadah Panjang.

  6. Yaa toyibah (Sulis & Haddad alwi) : Haddad Alwi memang secara khusus membawakan lagu-lagu religi disetiap albumnya.

  7. Tomat (Wali) : Siapa yang tidak tahu dengn band wali, setiap lagunya sudah dikenal oleh semua kalangan, dari anak-anak, orang dewasa, bahkan orang tua.

Ketujuh lagu diatas inilah yang sangat populer di musik religi, semoga bermanfaat.
loading...

Related Posts

Musik Religi Terpopuler Indonesia
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.

Terima kasih telah berkomentar di blog ini.